Pemandangan Alam Purwakarta, Jawa Barat, Indonesia

Pemandangan Alam Purwakarta, Jawa Barat, Indonesia
Dari: Koleksi Pribadi Slami Pekcikam

Pemandangan Jalan Raya Memecah Bukit Purwakarta, Jawa Barat, Indonesia

Pemandangan Jalan Raya Memecah Bukit Purwakarta, Jawa Barat, Indonesia
Dari : Koleksi Pribadi Slami Pekcikam

Minggu, 26 Juli 2020

Kerentanan Cinta

Aku yang rentan
Tak ada tembok penahan untuk melawan sakit
Kubiarkan semua rasa memasukiku
Dan itu teramat nyeri lagi perih
Tersenyum, bernyanyi, menari bahkan membuat anekdot-anekdot lucu bak kamuflase
Bersembunyi di balik keceriaan kehidupan
Lelah tapi tak menyerah
Nyeri tapi tak akan pernah menyakiti diri
Bertahan karena hidup ini layak diperjuangkan
Hidup ini bak sebuah perjuangan tiada henti
Sekuat apapun mendekatimu kini
Berusaha mengobarkan kembali rasa kita yang terajut
Aku yang kini berjuang tapi kau tak jua menegang
Kau seolah tak mengenaliku lagi
Meskipun tarian-tarian penggugah sahwat telah kupertontonkan
Kau membeku
Kau membisu
Aku yang inginkan bercinta seperti di masa lalu
Jangan acuhkan aku
Aku rentan
Rentan akan sebuah hasrat percintaan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar